Strategi Pengembangan Manajemen SDM Berbasis Talenta

Strategi Pengembangan Manajemen SDM – Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM) memiliki peran yang cukup penting untuk peningkatan dan pengembangan kemampuan dan kinerja kinerja di suatu perusahaan. Tidak jarang ditemukan bahwa karyawan di suatu perusahaan yang ditempatkan di suatu bagian ternyata tidak memiliki kemampuan yang sesuai dengan standar dan harapan perusahaan.

Permasalahan ini seringkali muncul karena karyawan yang diperkerjakan merupakan orang yang tidak tepat atau bisa dikatakan bahwa ia tidak memiliki talenta atau bakat yang sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya.

Melihat adanya permasalahan yang terjadi tersebut, pengembangan manajemen SDM berbasis talenta cukup berperan penting yang mana proses ini bisa dilakukan mulai dari proses perekrutan dan pengembangan secara terpadu dan berkesinambungan dalam jangka panjang.

Karyawan yang merupakan aset dan sumber daya perusahaan hendaknya bisa dikelola dengan baik dan efektif sehingga penempatan tugas dan tanggungjawab yang diembannya bisa dijalankan dengan baik.

Penerapan Strategi Pengembangan Manajemen SDM Berbasis Talenta

Karyawan juga memiliki andil yang cukup besar untuk bisa mencapai keberhasilan dari suatu bisnis atau perusahaan. Dengan pengelolaan bakat dan talenta yang dimiliki oleh karyawan, hal ini akan semakin memberikan peluang besar untuk bisa mencapai keberhasilan sesuai yang ditetapkan.

Perusahaan tentu sangat perlu untuk memperhatikan manajemen SDM berbasis talenta guna pengembangan dan peningkatan kinerja karyawan yang akhirnya ditujukan untuk mencapai keberhasilan sesuai dengan yang diharapkan. Melalui sistem manajemen yang berbasis talenta, perusahaan juga bisa mengurangi biaya-biaya yang dimungkinkan muncul akibat kesalahan-kesalahan dalam proses rekrutmen serta pengembangan SDM yang kurang tepat.

Tak hanya itu, melalui manajemen yang tepat dan efektif, hal ini juga bisa lebih menghemat waktu serta mengurangi deviasi kinerja. Perusahaan dalam proses rekrutmen hendaknya tidak hanya mengacu pada latar belakang pendidikannya semata namun juga melihat talenta dan bakat yang dimiliki apakah sesuai dengan kualifikasi yang ditetapkan perusahaan atau tidak.

Dengan mendapatkan karyawan yang memiliki talenta, hal ini juga akan semakin memungkingkan bagi karyawan untuk memiliki kemampuan yang besar dalam menjalankan tugasnya dengan baik serta dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan perusahaan nantinya.

Melalui sistem manajemen berbasis talenta, hal ini juga bisa diartikan adanya perbaikan dari proses pekerjaan yang diperlihatkan dengan adanya sistem informasi manajemen serta penerapan pengembangan SDM yang lebih efektif. Ketika hal ini bisa dijalankan dengan baik maka karyawan akan lebih siap saat ia mendapatkan tugas ataupun tanggung jawab yang lebih besar.

Adanya pengembangan manajemen SDM berbasis talenta juga bisa memberikan manfaat dalam pemberdayaan tugas ataupun kewenangan yang baru dan lebih menantang bagi karyawan di sebuah perusahaan. Seiring perkembangan zaman dan persaingan bisnis yang semakin ketat, memiliki karyawan yang handal dengan kesiapan untuk melakukan beberapa tugas baru tentu akan sangat dibutuhkan.

Proses pengembangan manajemen SDM berbasis talenta dibagi ke dalam tiga tahapan. Pertama, proses rekrutmen karyawan baru hendaknya sudah melalui proses seleksi untuk menggali bagaimana talenta dan bakat yang dimiliki calon karyawan tersebut. Proses ini bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti dengan melihat latar belakang pendidikan dan pengalaman, memberikan tes, wawancara, ataupun lainnya. Perusahaan mungkin belum mengetahui kemampuan dan kinerja karyawan tersebut lebih jauh dalam proses ini.

Selanjutnya, proses yang bisa dilakukan adalah dengan memelihara dan mengembangkan karyawan yang sudah ada di perusahaan tersebut. Setelah karyawan baru mendapatkan tugas dan kewenangan, mereka biasanya akan menghadapi beberapa kesulitan karena kurangnya kemampuan dalam menjalankan tugas yang diterima. Perusahaan bisa memberikan pelatihan dan pengembangan SDM yang berbasis talenta dan ketrampilan untuk meningkatkan kemampuan dari karyawan tersebut yang akhirnya bisa berguna dalam mencapai target dari perusahaan.

Proses yang terakhir adalah dengan menarik sebanyak mungkin karyawan dengan kompetensi, karakter, dan komitmen terhadap perusahaan. Keberhasilan dari sebuha perusahaan tentunya sangat bergantung dari bagaimana mengelola dan mempertahankan karyawan dengan kualitas dan kompetensi yang baik serta memiliki komitmen yang teguh terhadap perusahaan. Melalui sistem manajemen berbasis talenta, perusahaan bisa mengoptimalkan karyawan tersebut untuk memberikan kontribusi serta kinerja yang terbaik yang mereka miliki sehingga bersama-sama bisa memajukan dan mencapai tujuan dan target perusahaan.

Perusahaan hendaknya bisa mendukung sistem manajemen SDM berbasis talentad engan melakukan beberapa hal seperti melibatkan karyawan dengan produktivitas serta dedikasi terhadap beberapa tujuan yang ingin dicapai perusahaan dan memberikan pemahaman bagi karyawan tentang peranan mereka sebagai individu ataupun bagian dari perusahaan tersebut.

Dengan senantiasa melibatkan karyawan dalam pencapaian target dan tujuan perusahaan, karyawan akan merasa memiliki kewenangan dan tanggung jawab yang sama sehingga mereka akan berupaya untuk memberikan sumbangsih dalam bentuk kinerja dan kualitas terbaik untuk meningkatkan kemajuan perusahaan.

Dalam rangka untuk mengembangkan talenta dan bakat yang dimiliki karyawan, perusahaan hendaknya memberikan ruang bagi karyawan untuk bisa mengembangkan karir mereka dengan lebih jelas. Hal ini bisa memberikan dukungan bagi karyawan sehingga mereka bisa terpacu untuk memiliki kinerja dan kemampuan yang nantinya akan sangat bermanfaat bagi peningkatan produktivitas perusahaan dalam jangka panjang.

Ketika karyawan mencapai suatu keberhasilan dalam menjalankan tugas yang diembannya, perusahaan hendaknya juga memberikan suatu penghargaan kepada mereka. Hal ini bisa memberikan rasa lebih dihargai dan memiliki akan perusahaan yang menaungi dan mempekerjakan mereka.

Kesimpulan

Ini merupakan salah satu upaya yang bisa dilakukan perusahaan untuk mengembangkan dan mengelola talenta dan bakat yang dimiliki karyawan untuk bisa lebih optimal sehingga kinerja dan produktivitas karyawan juga bisa semakin meningkat guna mencapai targaet dan tujuan perusahaan. Dengan sistem manajemen perkembangan dan peningkatan kemajuan perusahaan dalam jangka panjang.

baca juga: Tantangan dan Strategi dalam Mengelola Generasi Z | Menyambut Generasi Baru Tenaga Kerja